VIRAL! Sederet Fakta Tentang Mahasiswa UI yang Nekat Acungkan 'Kartu Kuning' ke Jokowi - Tribun Jogja

VIRAL! Sederet Fakta Tentang Mahasiswa UI yang Nekat Acungkan 'Kartu Kuning' ke Jokowi - Tribun Jogja

TRIBUNJOGJA.COM - Kehadiran Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke acara Dies Natalis ke-68 UI dan Peresmian Forum Kebangsaan UI‎ diwarnai insiden tak mengenakkan.

Seorang mahasiswa yang diduga merupakan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI tahun 2018, justru mengacungkan 'kartu kuning' ke Jokowi.

Di video yang beredar di jagat maya, terlihat seorang pria muda berbatik, tiba-tiba mengangkat buku berwarna kuning di antara para hadirin.

Ia kemudian digiring mundur ke belakang oleh Paspampres berjas.

Sejauh ini belum diketahui apa motif mahasiswa itu melakukannya dan bagaimana nasibnya.

Sejumlah media online menyebutkan, mahasiswa itu bernama Zaadit Taqwa, Ketua BEM UI tahun 2018.

Berikut sederet fakta tentang Zaadit dan perjalanannya di BEM UI, seperti dikutip dari sejumlah sumber.

1. Berpasangan dengan Idmand Perdina, Zaadit memenangkan Pemilihan Raya (Pemira) IKM UI 2017, pada (15/12/2017). 

Ia unggul 1.164 suara dari lawannya, dengan total perolehan 8.183 suara (53.82%).

2. Dari Kelompok Politik Tarbiyah?

HALAMAN 2

direct download

Total Pageviews