Kawal Orang Sakit ke RS, Polwan ini Tuai Pujian dari Netizen - Detikcom (Siaran Pers)

Jakarta - Felia Siahaan panik bukan main ketika mobilnya mendadak mogok di tengah kemacetan, sedangkan ia harus segera membawa ibunya ke rumah sakit. Beruntung, di tengah situasi itu, Felia dibantu sejumlah Polwan yang sedang mengatur lalu lintas di Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Kisah Felia ini kemudian menjadi viral di media sosial. Banyak netizen yang memuji tindakan para Polwan yang membantu Felia, banyak juga yang berempati atas peristiwa yang dialami Felia itu.

Dalam akun Facebook-nya, wanita yang bekerja di Dinas Perhubungan itu pada Selasa (30/1) pagi lalu harus mengantar ibunya ke IGD RSPAD Gatot Subroto. Dia mengemudikan mobil Honda Jazz dari Petukangan, Jaksel.

"Pagi-pagi sekali mama mendadak nyeri banget di paha sebelah kiri dan nggak bisa gerak sama sekali dan saya pun langsung mengantar mama dari rumah di daerah Petukangan Selatan, Jaksel, menuju IGD RSPAD Gatot Subroto, dengan mengendarai Honda Jazz manual," tulis Felia di akun Facebook-nya, seperti dilihat detikcom, Jumat (2/2/2018).

Dalam kondisi panik karena ibunda terus mengerang kesakitan, Felia juga harus berkonsentrasi menerobos kemacetan Ibu Kota di pagi hari. Setiba di Bundaran HI, mobilnya tiba-tiba mogok.

Dia semakin panik karena mobil yang berada di belakangnya terus membunyikan klakson.

"Ternyata memang kehendak-Nya-lah yg terjadi. Karena, di saat saya masih mencoba untuk starter mobil, polisi-polisi yg sedang bertugas langsung menghampiri saya, disusul dengan beberapa polisi dari pos...," tuturnya.

Kawal Orang Sakit ke RS, Polwan ini Tuai Pujian dari Netizen Foto: Polwan bantu pengendara (ist)

Feli menuturkan polisi sigap membantunya menepikan mobil dengan cara didorong ke Pospol HI. Bahkan dia dikawal oleh dua Polwan BM ke IGD RSPAD setelah mobilnya nyala kembali.

"Saya terharu banget, terbantu banget, dan berterima kasih banget sama DITLANTAS POLDA METRO JAYA terkhusus untuk IBU AKP SRI PAMUNCAK dan kawan-kawan.. Maju terus Kepolisian Indonesia!" pujinya.

Di akhir tulisannya, Feli mengatakan ibunya sudah ditangani dokter dan sedang dalam tahap pengobatan. Namun tidak dijelaskan sakit apa yang diderita sang ibunda.

AKP Sri Pamuncak baru mengetahui perbuatannya itu ternyata menjadi viral di media sosial.

"Saya juga baru tahu setelah teman-teman kirim link-link berita ke saya," ujar Sri.

Polwan yang bertugas di Subdit Dikyasa Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya itu menjelaskan bahwa dirinya saat itu bersama sejumlah Polwan sedang melakukan sosialisasi jalur khusus motor di Thamrin.

"Iya anak ini nangis-nangis, panik sambil bilang 'mama...mama...', saya tanya, 'Kenapa Nak.' Lalu saya suruh turun dulu mbaknya itu, dibawalah sama Nindy (Bripda Nindy) ke Pospol HI," sambung Sri.

Kawal Orang Sakit ke RS, Polwan ini Tuai Pujian dari Netizen Foto: Polwan bantu pengendara (ist)

Sri kemudian mengambil alih mobil Felia dan menghidupkannya. Untungnya, tidak lama kemudian, mobilnya hidup setelah sempat didorong ke pinggir jalan.

"Karena mamanya ngerang-ngerang begitu, dia kan mau ke RS Gatot Subroto, kemudian saya spontan saja nyuruh polwan-polwan untuk mengawalnya. Satu kawal depan, satu belakang," tuturnya.

Sri sempat meminta nomor telepon Felia saat itu untuk memastikan kondisi ibunda Felia.

"Terus nggak lama dapat kabar, alhamdulillah mamanya sudah tertangani sama dokter," tutur Sri.
(mei/rvk)

HALAMAN 2

direct download

Total Pageviews